Tips Berwisata Pantai dengan Anak

 Tips berwisata pantai dengan Anak 

Pantai merupakan tujuan wisata yang menyenangkan terutama untuk keluarga. Mengapa ?

1. Tiketnya murah dengan biaya yang lebih murah inilah yang menjadikan berwisata di pantai sangat disukai oleh keluarga

2. Semua anggota keluarga suka

3. Tempatnya luas 

4. Banyak arena bermain dan kegiatan yang dapat dilakukan.

Ada beberapa tips saat mengajak anak untuk berwisata di pantai ini supaya anak tidak rewel :

1. Beritahu kepada anak bahwa akan melakukan wisata ke pantai. Jika belum pernah sama sekali mengajak anak ke pantai maka dapat dibacakan buku mengenai pantai dan laut.

2. Menyiapkan baju berenang dan baju ganti. Karena akan banyak aktivitas yang dilakukan anak sehingga memerlukan beberapa baju untuk ganti.

3. Membawa mainan yang bisa dimainkan saat di pantai antara lain : sekop, ember, bola, mainan untuk membuat bangunan pasir.

4. Membawa bekal makanan, minuman dan cemilan. Bekal ini harus cukup jangan sampai anak rewel karena lapar atau haus.

5. Anak perlu memakai sunblok khusus anak.

6. Topi pantai.

7. Obat-obatan

8. Ban untuk berenang 

Selain itu perlu juga untuk membaca artikel mengenai apa yang harus dilakukan jika ada keadaan darurat selama di pantai seperti tersengat ubur-ubur, terkena cacing pantai ataupun ketika anak alergi.

Semua perlu diantisipasi supaya wisata yang menyenangkan benar-benar dapat dirasakan oleh anggota keluarga.

Saat mengajak anak akan berenang kenalkanlah terlebih dahulu pasir pantai, biarkan anak memegang dan merasakannya kemudian saat mengajak anak ke tepi pantai yang bersentuhan dengan air laut. Biarkan anak melihat dan merasakan bagaimana air laut menyentuh tangan dan kakinya sebelum mengajak anak untuk berenang.

Saat bermain di pasir pun selalulah berada di dekatnya dan bermain bersama supaya anak merasakan kehangatan bermain bersama keluarga. Membuat istana pasir ataupun bangunan tentu sangat menyenangkan buat anak-anak.

Selain itu bermain bola juga bisa dilakukan untuk mengisi waktu selama berwisata di pantai. Yap biasanya voli pantai tetapi jika dengan anak-anak seringnya brain seperti sepak bola juga sangat menyenangkan.

Jadi jangan lupa ya agendakan untuk jalan-jalan Ke pantai bersama keluarga tercinta.

Semoga menginspirasi dan bermanfaat. (AH)

0 komentar